Resep Puding Roti Apricot



Resep Puding Roti Apricot
Apricot Bread Pudding – Buah-buahan jika diolah jadi minuman atau makanan manis, pasti akan membawa sensasi pada rasa yang segar. Kalo bunda tidak percaya ? bunda bis mencobanya membuat sendiri untuk keluarga tercinta di rumah.

Resep dan Cara Membuat Apricot Bread Pudding

Resep Puding Roti atau Apricot Bread Pudding

Bahan – bahan yang di butuhkan untuk membuat Apricot Bread Pudding
  1. Roti, potong dadu sebanyak 500 gram
  2. Apricot kering, potong memanjang sebanyak 200 gram
  3. Kismis sebanyak 200 gram
Bahan custard
  1. Telur sebanyak 4 butir
  2. Gula halus sebanyak 150 gram
  3. Ekstrak vanili sebanyak 1 sendok teh
  4. Kayu manis halus sebanyak 2 sendok teh
  5. Unsalted butter, cairkan sebanyak 60 gram
  6. Whipping cream sebanyak 300 ml
  7. Susu sebanyak 300 ml
  8. Rum sebanyak 2 sendok teh
Cara membuat Apricot Bread Pudding
  • Panaskan oven dengan suhu 150 c, lalu masukkan 500 gram potongan roti dan 200 gram buah apricot kering ke dalam pinggan yang tahan panas serta sudah di olesi dengan butter.
  • Setelah itu tuangkan adonan custard ke atas potongan roti tersebut dan pastikan semua rotinya terendam oleh adonan. Kemudian sediakan loyang tambahan yang berisi air bersih untuk nanti di tempatkan di bawah pinggan roti.
  • Panggang di dalam oven kira-kira selama 1 jam.
  • Resep Puding roti ini bisa bunda sajikan dengan keadaan dingin atau panas. Dan bunda bisa menambahkan sedikit taburan gula halus atau whipped cream di atasnya.
Cara Membuat Custard
  • Aduk 4 butir telur dengan 150 gram gula pasir dengan menggunakan mixer berkecepatan tinggi sampai warnanya menjadi kuning pucat.
  • Lalu masukkan 1 sendok teh vanili, 2 sendok teh kayu manis dan 2 sendok teh rum. Kemudian masukkan juga 300 ml whipping cream, 300 ml susu, dan 60 gram butter ke dalam adonan telur tadi dan aduk sampai rata dengan menggunakan spatula.
Note : Bunda bisa gunakan jenis roti baguette, tawar kupas, brioche, panettone, croissant, ata ciabatta dan supaya adonan dapat tercampur dengan mudah, di anjurkan menggunakan gula halus.
Selain itu buah apricot bunda bisa menggantinya dengan buah apel, buah pir, buah cherry, atau buah blueberry.
Dan ketika merendam di usahakan loyangnya lebih dari seperempat atau setengah loyang terendam air, supaya nantinya adonan custard bisa matang dengan sempurna.